Ambon memang menyimpan sejuta keindahan pantainya. Banyak pantai yang ada di kawasan Ambon ini, salah satunya Pantai Liang. Mungkin kamu belum mendengar nama pantai ini, tapi jangan heran akan keindahannya karena pantai ini dinobatkan sebagai pantai terindah di Indonesia.
Kalau kamu sudah bosan berlibur di pantai yang ada di Bali, kini saatnya kamu harus membuka mata pada wisata bahari lain yang ada di Indonesia. Pantai ini bisa menjadi pilihan tepat jika ingin liburan sendiri maupun beramai-ramai. Sebenarnya pantai ini bernama Pantai Hunimua, tetapi nama yang terkenalnya adalah Pantai Liang..
Bukan berarti tanpa alasan, tempat wisata Pantai Liang ini memiliki sebuah hamparan pasir putih yang dipadukan dengan air yang cukup jernih kebiruan, yang akan membuat Anda tidak akan pernah merasakan bosan untuk selalu menikmati keindahannya tersidiri pada pantai Liang ini. Dan juga disana Anda bisa melakukan berbagai kegiatan atau rangkaian aktivitas – aktivitas seperti, jika Anda ingin berenang bisa dikarenakan ombak yang dimiliki Pantai Liang cukup tenang, atau sekedar bermain air saja
Fasilitas yang disediakan di Pantai Liang
Banana boat
Naik sampan kecil Rp. 50.000,-
Main ban, Anda bisa menyewa ban kecil atau yang besar
Setelah Anda menikmati Pantai Liang, Anda bisa melepas letih sambil menikmati mie instant dengan Rp. 10k/per-cup atau teh manis Rp. 5k/saja per- cup. Anda juga bisa menikmati rujak atau pisang goreng dan minum soft .


0 komentar
Posting Komentar