Bagi pasangan pengantin baru yang masih bingung menentukan lokasi bulan madu yang pas, cobalah datang ke Pantai Ora di Maluku. Pantai ini memiliki pemandangan yang begitu eksotis. Jernihnya air laut dan pasir putih dengan latar belakang tebung kapur yang kokoh dan megah, serta lokasi pantai yang tertutup pepohonan tropis yang rimbun akan membuat suasana bulan madu semakin romantis. Tidak hanya cantik, tempat wisata ini juga sangat tenang karena letaknya cukup terpencil dan jauh dari pusat kota. Bagi Anda yang berencana ingin menghabiskan waktu liburan di Pantai Ora, bawalah uang tunai dalam jumlah cukup karena di sekitar lokasi tidak ada ATM. Selain itu, di sini juga hanya terdapat satu restoran, oleh karena itu wisatawan disarankan untuk membawa bekal makanan atau makanan ringan sendiri.
Pantai Ora memang terkenal dengan keindahan bawah lautnya, bahkan saking indahnya banyak wisatawan menyebut Pantai Ora mirip dengan pantai yang ada di Maladewa.
Keunggulan Pantai Ora adalah pasirnya yang putih bersih, air laut yang berwarna biru kehijauan dan jernih, serta kekayaan terumbu karang dan biota lautnya Untuk bisa melihat keindahan bebatuan karang di Pantai Ora kita tidak perlu menyelam terlalu dalam, hanya menyelam sekitar 2-3 meter saja kita sudah bisa melihat indahnya surga bawah laut Pantai Ora.
Pantai Ora terletak di ujung barat teluk Sawai, tepatnya di tepi hutan Taman Nasional Manumela yang memiliki keanekaragaman hayati. Beberapa tumbuhan yang ada di Taman Nasional Manumela adalah tancang, bakau, ketapang, dan meranti.
Pantai Ora sangat direkomendasikan untuk dikunjungi bagi pecinta snorkeling dan diving, sebab pemandangan di pantai ini memang sangat memanjakan mata, ditambah dengan suasana alam sekitar yang nampak masih alami membuat Pantai Ora semakin nyaman.
Situs Judi Online Bandar Q,Poker,Domino QQ


0 komentar
Posting Komentar